Kamis, 02 Juli 2015

GPPTT TANAMAN JAGUNG TAHUN 2015 DI WILAYAH BPP KECAMATAN PARE


BPP Kecamatan Pare dalam tahun 2015 membina kelompok tani pelaksana Program Gerakan Penerapan Pengelolaan Tanaman Terpadu (GP-PTT) Jagung di Kelompok Tani "Suka Usaha" Desa Sambirejo; Kelompok Tani "Tani Rukun" Desa Bendo; dan Kelompok Tani "Karya Bakti Desa Tulungrejo. Kegiatan tersebut telah dilakukan CPCL dan sosialisasi di masing-masing desa yang dilaksanakan pada tanggal 3, 12, dan 18 Maret tahun 2015.





Sesuai dengan Juknis dari Dirjen Tanaman Pangan bahwa Langkah-2 Strategi yang dilaksanakan adalah :
1. Peningkatan produktifitas melalui upaya penerapan unsur-unsur PTT, antara lain : Penggunaan benih hibrida; Peningkatan populasi tanam; Pemupukan berimbang; Pemakaian pupuk organik dan bio hayati; Pengapuran tanah asam; dan Pengelolaan pengairan.
2. Peningkatan indeks pertanaman.
3. Penurunan susut hasil dengan penentuan umur panen yang tepat dan penggunaan alsintan.
4. Mempertahankan kualitas produk.
5. Peningkatan manajemen kawasan.


Varietas jagung yang ditanam sesuai pilihan dari hasil musyawarah dimasing-masing poktan, yaitu Poktan Suka Usaha memilih varietas BISI 816, sedangkan poktan Tani Rukun telah memilih varietas BISI 18, sedangkan poktan Karya Bakti memilih varietas Pertiwi 3. Benih jagung varietas BISI 816 dan BISI 18 merupakan produksi dari perusahaan benih PT BISI INTERNATIONAL Tbk, sedangkan varietas PERTIWI 3 merupakan produksi PT AGRI MAKMUR PERTIWI.

Dalam pelaksanaan Program GP-PTT diberikan pengawalan oleh Penyuluh Pertanian, Petugas POPT, Aparat Pemerintah ( Camat, Kepala Desa, Mantri Pertanian ) dan TNI AD bersama jajarannya (Koramil / Babinsa ).

Dalam program GP-PTT ini petani wajib menggunakan pupuk organik, bertujuan untuk memperbaiki struktur dan tekstur tanah yang tingkat kesuburannya mengalami penurunan. Pupuk organik yang dipergunakan merupakan produksi dari kelompok tani binaan BPP Pare yang sudah mampu memproduksi bokhasi, yaitu kelompok tani Suka Usaha dan Tani Rukun kebutuhan pupuk organik mampu dipenuhi sendiri oleh kelompoknya. Sedangkan kelompok tani Karya Bakti dicukupi oleh kelompok tani Pasir Subur II Desa Sidorejo,Kecamatan Pare.



Penanaman jagung dimasing-masing wilayah kelompok tani dimulai pada bulan Maret. Penanaman terbanyak pada bulan April dan sebagian pada bulan Mei sehingga diperkirakan panen terbanyak pada bulan Juli-Agustus tahun 2015.


Teknologi yang diterapkan dimasing-masing kelompok tani bertujuan untuk meningkatkan provitas. Perlakuan benih dengan mernggunakan fungisida sebagai seed treatment digunakan untuk mencegah penyakit bulai.



Dalam kegiatan GP-PTT Tanaman Jagung, kelompok tani wajib mengadakan pertemuan kelompok sebanyak 4x dalam satu periode tanaman jagung. Pertemuan petani/kelompok tani sangat bermanfaat bagi para petani baik pengurus maupun anggota. Adapun manfaat yang dapat dirasakan diantaranya :
  • Memberi kesempatan kepada pengurus dan anggota kelompok tani saling bertemu untuk saling bertukar informasi, bertukar pengalaman, saling belajar dan tolong - menolong
  • Menumbuhkan sifat disiplin pada para anggota
  • Meningkatkan pelayanan pada para anggota
  • Memberikan kesempatan para anggota untuk belajar dan meningkatkan pengetahuan sehingga mampu mengatasi permasalahan yang dihadapi
  • Sebagai wadah untuk bermusyawarah serta menyatukan perbedaan pendapat
  • Sebagai sarana untuk menyusun rencana kegiatan kelompok
  • Sebagai sarana untuk menyampaikan pertanggungjawaban atau pelaporan pengurus kepada para anggota.

Menurut Ir. Sri Puji Rahayu , untuk memperoleh manfaat yang sebanyak-banyaknya, pertemuan seharusnya dilaksanakan sebaik mungkin dengan kriteria sebagai berikut :
  1. Dilaksanakan secara teratur misalnya setiap dua minggu  sekali
  2. Pertemuan dihadiri oleh minimal 75% anggota kelompoktani dan adanya peran aktif peserta yang hadir
  3. Pertemuan mempunyai agenda acara yang akan dibicarakan
  4. Para peserta pertemuan mematuhi tata tertib pertemuan yang telah dibuat
  5. Adanya pimpinan pertemuan yang mampu berperan dengan baik
  6. Semua anggota pertemuan mendapat kesempatan menyampaikan aspirasi
  7. Para peserta mendengarkan dan menyimak dan mencatat hal-hal yang penting dalam pertemuan
  8. Diperolehnya kesepakatan peserta pertemuan yang mencerminkan aspirasi seluruh pengurus dan anggota
  9. Ada daftar hadir peserta pertemuan
  10. Adanya hasil rapat berupa notulen
  11. Adanya pembatasan waktu pertemuan.

Guna mendapatkan hasil pertemuan dengan baik, kelompok tani yang akan melaksanakan pertemuan hendaknya melakukan persiapan. Persiapan sebelum pertemuan, meliputi:
  1. Menentukan topik yang akan dibahas dalam pertemuan
  2. Menetapkan waktu pertemuan
  3. Menginformasikan waktu dan tempat pertemuan pada seluruh peserta pertemuan melalui undangan
  4. Menentukan pimpinan rapat
  5. Menyiapkan notulis/pencatat
  6. Menyiapkan perlengkapan yang diperlukan dalam pertemuan (tempat, konsumsi, tikar, kursi dll).
Dalam melaksanakan pertemuan hendaknya melalui langkah-langkah sebagai berikut:
  1. Peserta pertemuan mengisi daftar hadir
  2. Sebelum pertemuan dimulai agar diawali dengan pembacaan doa
  3. Pimpinan pertemuan menyampaikan maksud dan tujuan pertemuan
  4. Mereview hasil pertemuan sebelumnya (disampaikan oleh pemimpin pertemuan)
  5. Pembahasan topik pertemuan
  6. Notulis/pencatat pertemuan mencatat hasil pertemuan sebagai bahan laporan yang isinya meliputi: waktu pelaksanaan pertemuan (hari, tanggal dan jam), tempat pertemuan, jumlah peserta yang hadir dalam pertemuan (melampirkan daftar hadir), nama pimpinan pertemuan, hasil pembahasan pertemuan (berisi tentang masalah dan solusinya, kesepakatan, rencana kegiatan, rencana tindak lanjut dan hal-hal yang dianggap penting lainnya), bila pertemuan menghasilkan kesepakatan penting, maka peserta pertemuan perlu menandatangani hasil notulen
  7. Pembacaan rumusan, kesepakatan, kesimpulan, saran-saran dan rencana tindak lanjut oleh pimpinan rapat atau peserta pertemuan yang ditunjuk
  8. Penutupan oleh pimpinan pertemuan (Cybex Pertanian, 2013)


Foto by Setiono & Wati


Tidak ada komentar:

Posting Komentar